Senin, 26 Oktober 2015

Harga Terbaru Genteng Metal Oktober 2015



GentengMetal adalah bahan atap yang dibuat dari logam. Sebagaimana atap dari bahan lain, Genteng Metal ini digunakan untuk mengatapi rumah atau bangunan.
Kelebihan dari Atap logam dibanding genting beton dan bahan atap lainnya adalah sangat ringan, beratnya hanya 1/10 dari genting beton. Atap logam ini sangat cocok digunakan di daerah rawan gempa atau yang memiliki tanah gambut.
Bentuknya berupa lembaran, menyerupai bahan seng. Genteng tersebut ditanam di balok gording dari rangka atap (kuda-kuda), menggunakan baut.. Ukuran yang tersedia bervariasi, 60-120cm (lebar), dengan ketebalan 0.3mm dan panjang antara 1.2-12m.


Keunggulan dari GentengMetal salah satunya untuk produk - produk kita adalah : 
·         Tahan Terhadap Beban dan benturan
·         Tahan karat, pecah, lumut dan jamur
·         Warna tahan lama.
·         Barbagai macam harga mulai dari yang murah hingga yang mahal

Spesifikasi dan harga Genteng Metal terbaru 2016
·        2 x 4 Sakura Merpati Tebal 0.22mm : Rp. 33.500
·        2 x 4 Sakura Elang Tebal 0.3mm  : Rp. 48.000
·        2 x 4 Sakura Garuda Tebal 0.35mm : Rp. 53.000
·        2 x 4 Surya Color Tebal 0.3mm : Rp. 54.500
·        2 x 4 Surya Stone Tebal 0.3mm : Rp. 72.500
·        2 x 5 Multi Color Tebal 0.4mm : Rp. 81.500
·        2 x 5 Multi Stone Tebal 0.4mm : Rp. 99.500
·        2 x 4 Soka Stone Tebal 0.25mm : Rp. 59.000
·        2 x 4 Panda Color Tebal 0.25mm  : Rp. 30.000
·        2 x 4 Panda Stone Tebal 0.25mm  : Rp. 53.500
·        2 x 4 GAJAHMADA color Tebal  0.25mm  : Rp. 31.500
·        2 x 4 Genteng Metal Pasir Polos Tebal 0.3mm Tanpa Merk  : Rp. 49.000
·        2 x 4 Genteng Metal Pasir Polos Tebal 0.25mm Tanpa Merk  : Rp. 49.500
Harga dapat berkurang tergantung banyak pesanan dan dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan, Klik disini untuk mengetahui harga.

Minggu, 18 Oktober 2015

Keunggulan Pagar BRC

Pagar BRC


Pagar BRC sebetulnya merupakan singkatan dari British Reinforced Concrete, yang merupakan nama perusahaan dari Inggris. Perusahaan ini memproduksi pagar dengan bentuk yang khas, di mana ujung pagar ditekuk sedemikian rupa (menyerupai segitiga siku-siku) sehingga memberi efek penguatan (= reinforced). Di Indonesia, jenis pagar seperti ini dikenal dengan nama Pagar BRC.


Pagar BRC adalah pagar yang terbuat dari besi U-55. Pagar ini siap pasang, sehingga menjadi sangat praktis dalam kegunaannya. Proses pembuatannya adalah potongan-potongan kawat besi dilas menggunakan mesin wire mesh. Mesin wire mesh sangat mempengaruhi kekuatan dari pagar BRC ini, jika menggunakan mesin wire mesh yang bagus, maka hasilnya akan menjadi optimal.

Keunggulan Pagar BRC :

  • Tahan karat (Bebas perawatan)
  • Praktis (Pemasangan mudah)
  • Ekonomis (Harga produk dan pemasangan relatif lebih murah)
  • Aman (Kuat dan berfungsi sebagai security fence dengan baik)
  • Fleksible (Dapat direlokasi ke area lain tanpa merusak pagar)
  • Desain minimalis (Penampilan yang menarik, simple, dan minmalis
  • Tidak perlu di cat ( karena sudah dilapisi galvanis )

Aplikasi Pagar BRC:

Berfungsi sebagai pagar pengaman/pembatas untuk berbagai property seperti :
  • Rumah tinggal / Perumahan / Taman
  • Pertokoan / Perkantoran
  • Pabrik / Pergudangan
  • Pelabuhan / Depo Kontainer
  • Lapangan olah raga / Sekolah / Bandara Udara
  • Tower BTS / Berbagai Proyek
  • Dll 
  • Klik disini untuk HARGA.

Aluminium Composite Panel (ACP) Paling Murah



Aluminium Composite Panel/ACP adalah produk panel yang dapat digunakan untuk dekorasi interior dan exterior bangunan. Aluminium Composite Panel/ACP memiliki tiga pilihan lapisan cat yang mana adalah Polyester, PVDF, Dan NANO, dalam berbagai pilihan warna tersebut, memiliki ketahanan yang sangat bagus bahkan terhadap segala cuaca.
Disamping itu, dengan berat yang cukup ringan, Aluminium Composite Panel dapat diterapkan pada berbagai macam design dan untuk berbagai macam bentuk, warna, dan ukuran.
Sebagai bahan dekorasi interior dan exterior bangunan, aluminium composite panel akan memberikan keinddahan dan kemewahan pada bangunan, yang mana ikut memberikan kontribusi pada penampilan dan tata kota.
Di Indonesia banyak berbagai macam merk Aluminium Composite Panel/ACP yang memiliki kelebihan dari brand merk Aluminium Composite Panel/ACP tersebut.Contohnya :
Spesifikasi Standart :
Total Ketebalan : 3mm ; 4mm
Ketebalan Lembaran Aluminium : 0.21 mm ; 0.3 mm ; 0.4 mm ; 0.5 mm
Lebar  : 1220 mm
Panjang  : 2440mm; 4880mm; Maximal 6000mm
Ukuran Standart  : 1220mm x 4880mm x 4mm
Coating  : PVDF & Polyester
Warna : 27 warna tersedia

Klik disini Untuk Harga.

Selasa, 06 Oktober 2015

Kelebihan dan Kekurangan Bata Ringan.



Teknologi sipil terus berkembang untuk meningkatkan efektifitas dan efisiensi pelaksanaan pekerjaan konstruksi. Atas latar belakang inilah, diciptakannya bata ringan. Bata ringan adalah material yang menyerupai beton dan memiliki sifat kuat, tahan air dan api, awet (durabel) yang dibuat di pabrik menggunakan mesin. Bata ini cukup ringan, halus, dan memiliki tingkat kerataan yang baik.

Bata ringan ini diciptakan agar dapat memperingan beban struktur dari sebuah bangunan konstruksi, mempercepat pelaksanaan, serta meminimalisasi sisa material yang terjadi pada saat proses pemasangan dinding berlangsung.



BATA RINGAN
Material yang menyerupai beton dan memiliki sifat kuat, tahan air dan api, awet (durable) yang dibuat di pabrik menggunakan mesin. Bata ini cukup ringan, halus dan memiliki tingkat kerataan permukaan yang baik. Bata ringan diciptakan dengan tujuan memperingan beban strukur dari sebuah bangunan konstruksi, mempercepat pelaksanaan, serta meminimalisasi sisa material yang terjadi pada saat proses pemasangan dinding berlangsung.

Memiliki panjang 60 cm, tinggi 20-40 cm dan tebal 75,100, 125, 150, 175, 200 cm. Adonannya terdiri dari pasir kwarsa, semen, kapur, sedikit gypsum, air, dan alumunium pasta sebagai bahan pengembang (pengisi udara secara kimiawi). Setelah adonan tercampur sempurna, nantinya akan mengembang selama 7-8 jam.

Alumunium pasta yang digunakan dalam adonan tadi, selain berfungsi sebagai pengembang ia berperan dalam mempengaruhi kekerasan beton. Volume aluminium pasta ini berkisar 5-8 persen dari adonan yang dibuat, tergantung kepadatan yang diinginkan. Adonan beton aerasi ini lantas dipotong sesuai ukuran.

Spesifikasi
• Berat jenis kering : 520 kg/m3
• Berat jenis normal : 650 kg/m3
• Kuat tekan : > 4,0 N/mm2
• Konduktifitas termis : 0,14 W/mK
• Tebal spesi : 3 mm
• Ketahanan terhadap api : 4 jam
• Jumlah per luasan per 1 m2 : 22 - 26 buah tanpa construction waste.

Kelebihan Bata Ringan
  1. Memiliki ukuran dan kualitas yang seragam sehingga dapat menghasilkan dinding yang rapi.
  2. Tidak memerlukan siar yang tebal sehingga menghemat penggunaan perekat.
  3. Lebih ringan dari pada bata biasa sehingga memperkecil beban struktur.
  4. Pengangkutannya lebih mudah dilakukan.
  5. Pelaksanaannya lebih cepat daripada pemakaian bata biasa.
  6. Tidak diperlukan plesteran yang tebal, umumnya ditentukan hanya 2,5 cm saja.
  7. Kedap air, sehingga kecil kemungkinan terjadinya rembesan air.
  8. Mempunyai kekedapan suara yang baik.
  9. Kuat tekan yang tinggi.
  10. Mempunyai ketahanan yang baik terhadap gempa bumi.
Kekurangan bata ringan
  1. Karena ukurannya yang besar, untuk ukuran tanggung, membuang sisa cukup banyak.
  2. Perekatnya khusus. Umumnya adalah semen instan, yang saat ini sudah tersedia di lapangan.
  3. Diperlukan keahlian khusus untuk memasangnya, karena jika tidak dampaknya sangat kelihatan.
  4. Jika terkena air, maka untuk menjadi benar-benar kering dibutuhkan waktu yang lebih lama dari bata biasa. Kalau tetap dipaksakan diplester sebelum kering maka akan timbul bercak kuning pada plesterannya.
  5. Harga relatif lebih mahal daripada bata merah.
  6. Agak susah mendapatkannya. Hanya toko material besar yang menjualbata ringan ini dan penjualannya pun dalam volume besar.
Dapat anda klik disini untuk mengetahui Bata Ringan Kualitas Terbaik

Entri Populer